Saturday, November 15, 2025
HomeBatamAnggaran Mobil Dinas untuk Kepala Daerah Baru di Batam Ditahan, Ini Sebabnya

Anggaran Mobil Dinas untuk Kepala Daerah Baru di Batam Ditahan, Ini Sebabnya

BATAMSTRAITS.COM, BATAM – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin Hamid mengaku telah mengganggarkan pengadaan mobil dinas baru kepada Walikota dan Wakil Walikota Batam Terpilih Periode 2025-2030. Penganggarannya sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Namun, karena Wali Kota Batam Terpilih, Amsakar Achmad dan Wakil Walikota Batam Terpilih, Li Claudia Chandra tidak bersedia. Maka pengadaan mobil dinas baru ditunda atau di Hold.

“Kita sudah anggarakan sesuai ketentuan, tapi kayaknya beliau tidak bersedia. Kemarin beliau (Amsakar Achmad) sampaikan ke saya kalau bisa jangan (Dianggarkan) dulu, selagi ada mobil yang bisa di pakai maka itu digunakan. Tunggu kepastian dari beliau saja,” kata Jefridin, Sabtu (8/2/2025).

Diakuinya jumlah anggarannya tak hapal. Namun dianggarkan sesuai dengan tipe mobil yang mestinya untuk kepala daerah.

“Sampe detik ini sudah kita adakan, karena menunggu arahan juga. Karena mungkin sesuai dengan Intruksi Pak Presiden tentang rasionalisasi anggaran. Kemarin saya dengar dari beliau, jangan dulu. Kita pakai yg ada dulu. Kepastiannya nanti klo bisa ditanyakan ke pak Am,” katanya.

BACA JUGA:   Anies-Cak Imin Hadiri Debat dengan Jas Ala Presiden, Kasih Pesan Layak Dipilih

Sementara itu, Wali Kota Batam Terpilih, Amsakar Achmad mengakui telah meminta anggaran pengadaan mobil dinas ditiadakan. Mengingat pemerintah pusat mengintruksikan adanya efesiensi anggaran.

“Pertama yang akan kami lakukan membuat komitmen dengan Bu Li Claudia Chandra bahwa mau dapat rumah dinas atau tidak kita terimasajalah. Ada mobil atau tidak kita terima saja. Intinya karena spirit kita melakukan efesiensi kita sepakat, kami Hold saja,” ujar Amsakar.

Wakil Wali Kota Batam Terpilih, Li Claudia Chandra mengatakan selama bertugas sebagai kepala daerah, dirinya tidak akan menggunakan rumah dan mobil dinas. Tak hanya dirinya sendiri, bahkan berkomitmen bersama Amsakar.

“Setelah pelantikan tentu harus tinggal di Batam dan bekerja untuk masyarakat Kota Batam. Saya tidak tinggal dirumah dinas, kami berdua juga sudah berkomitmen tidak menggunakan kendaraan dinas. Sebelum pelantikan seluruh urusan saya sudah diselesaikan,” katanya.

spot_img
BERITA TERKAIT
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

BERITA POPULER